Batagor Udang
Bahan-bahan adonan batagor
- 100 gr udang
- 125 gr tepung tapioka
- 100 gr tepung terigu
- 1,5 sdt garam
- 1 sdt lada hitam
- 1,5 sdt baking powder
- 3 siung bawang putih
- 1 buah telur
- 100 ml air panas
- daun bawang secukupnya
- minyak goreng
Bahan saus kacang
- 100 gr kacang tanah (goreng dan haluskan) atau bisa juga diganti dengan selai kacang agar praktis
- 100 ml air
- 2 sdm gula jawa
- 3 cabai merah besar (bisa di tambah cabai rawit)
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- garam secukupnya
- 2 sdm air asam jawa
- 3 sdm minyak goreng
Cara memasak batagor
- Haluskan udang dengan blender atau food processor.
- Siapkan wadah untuk membuat mencampurkan bahan adonan batagor.
- Masukkan tepung terigu, tepung tapioka, baking powder, lada, garam, bawang putih yang sudah dihaluskan, telur dan daun bawang yang sudah diiris-iris tipis.
- Tambahkan air panas sedikit demi sedikit hingga adonan menjadi lembek.
- Siapkan wajan penggorengan di atas kompor dengan api sedang dan minyak goreng secukupnya.
- Tunggu minyak hingga panas.
- Masukkan adonan batagor ke dalam penggorengan dengan menggunakan dua buah sendok makan agar mudah dalam mencetaknya.
- Goreng hingga coklat keemasan dan jangan lupa untuk sering membolak-balik batagor agar tidak gosong.
- Letakan pada piring saji untuk batagor yang sudah matang, lengkapi dengan irisan mentimun yang dipotong dadu lalu siram dengan saus kacang, tambahkan kecap manis dan taburan bawang merah goreng.
Cara memasak saus kacang
- Siapkan panci di atas kompor dengan api kecil dan beri minyak goreng.
- Masukkan bawang merah, bawang putih, dan cabai yang sudah dihaluskan. Tumis sebentar lalu tambahkan kacang, gula jawa, air, garam dan air asam jawa.
- Masak selama kurang lebih 20 menit sampai saus kacang mengeluarkan minyak dan jangan lupa sering-sering diaduk.
- Koreksi rasa sebelum saus dihidangkan serta tambahkan air jika saus dirasa kekentalan.
P.s
- sdm = sendok makan
- sdt = sendok teh
- ml = mililiter
- gr = gram